Hunian atau rumah merupakan kebutuhan primer bagi manusia yang harus dipenuhi untuk bertahan hidup. Itulah mengapa dengan bertambahnya jumlah penduduk kebutuhan akan tempat tinggal pun semakin meningkat. Dengan tingginya permintaan akan kebutuhan tempat tinggal inilah, banyak bisnis properti menjamur di Indonesia. Bisnis properti, kedengarannya seperti sesuatu yang sangat menjanjikan bukan? Maka dari itu, banyak orang yang ingin menggeluti bisnis properti dengan mencari tips bisnis properti dengan harapan mereka dapat mendulang keuntungan dari bisnis properti ini. Namun, sebetulnya bisnis ini gampang-gampang susah. Salah sedikit, Anda bisa rugi besar. Ini bukan hal yang Anda inginkan, bukan? Apalagi kalau modal terbatas. Namun bukan berarti bisnis properti tidak bisa dilakukan oleh pemula lho!
Jadi, bagaimana cara memulai bisnis properti dengan modal minim untuk pemula? Simak tips bisnis properti berikut dari JALA.ai ini ya.
1. Lakukan research terlebih dahulu
Sebagai pemula dalam bisnis properti, ada baiknya sebelum memulai bisnis properti, Anda melakukan research terlebih dahulu terhadap pasar. Riset pasar ini berperan penting dalam memastikan pengambilan keputusan Anda dalam melakukan pembelian properti. Tidak perlu terburu-buru dalam melakukan pembelian suatu produk, pastikan valuasi dari produk yang akan Anda beli nantinya. Anda harus mempertimbangkan berbagai aspek dari hasil riset yang telah Anda lakukan, dari harga, lokasi, sarana prasarana, kebutuhan pasar, dan dampak faktor eksternal terhadap nilai properti Anda nantinya. hal ini meliputi apakah properti yang Anda beli berada di lingkungan/kawasan industri, daerah rawan banjir, lokasi dekat jalan raya, akses menggunakan transportasi masa mudah dan lain-lain. Hal eksternal ini dapat mempengaruhi nilai dari investasi properti Anda, maka dari itu lakukanlah riset yang mendalam mengenai bangunan atau produk yang ingin Anda jadikan investasi agar Anda terhindar dari kerugian.
2. Ambil peluang potensial
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, Anda memang tidak boleh terburu-buru dalam melakukan pembelian properti untuk dipasarkan kembali. namun, Anda juga harus mempertimbangkan properti yang sesuai di lokasi yang tepat, Ada baiknya apabila Anda secepatnya bergerak. Semakin cepat Anda mengambil peluang yang ada, akan semakin dekat dengan keuntungan.
Coba amati produk yang sekiranya tepat dengan target pasar Anda, lalu pertimbangkan sejumlah faktor seperti lokasi, sarana dan prasarana juga kemudahan akses produk yang Anda beli. Apabila semuanya sudah sesuai maka jangan tunggu lama-lama segera lakukan pembelian atau Anda bisa kehilangan peluang Anda nantinya.
3. Mulai dengan properti yang dimiliki
Semua yang ingin memulai bisnis properti tentunya ingin mendapatkan pemodal besar untuk membantu memulai bisnis properti berskala tinggi bukan? Misalnya, membangun apartemen, perumahan, ruko dan sebagainya. Namun, tidak semua orang akan mendapatkan peluang tersebut. tapi jangan khawatir, walaupun Anda tidak memiliki modal yang besar anda tetap bisa menjalankan bisnis properti. Tips bisnis properti untuk Anda yang memiliki modal terbatas yaitu dengan memulai bisnis properti yang Anda miliki. Anda bisa memanfaatkan properti yang Anda miliki, seperti lahan kosong yang bisa Anda sewakan untuk tempat usaha atau menyewakan kamar kosong yang ada di rumah Anda untuk dijadikan kost/tempat singgah. Apabila lokasi rumah Anda dekat dengan tempat wisata, perkantoran atau universitas maka rumah Anda akan sangat cocok apabila diinvestasikan menjadi kost-kostan.
4. Mulai dari orang-orang disekitar Anda
Hal lain yang bisa Anda lakukan adalah membantu orang lain untuk menawarkan properti mereka. Coba tanya apakah rekan atau kenalan Anda ada yang ingin menjual atau menyewakan properti mereka, tawarkan jasa Anda untuk membantu mereka menjual properti yang mereka miliki. Margin yang ditetapkan pada harga rumah adalah keuntungan Anda. Perbanyak kenalan dan belajarlah cara berkomunikasi yang baik agar orang tertarik dengan apa yang Anda tawarkan.
Di sekitar Anda bisa saja ada anggota keluarga, teman, atau rekan kerja yang berencana membeli atau menjual rumah. Anda bisa membantu menjualkan atau mencarikan properti untuknya, kemudian mengambil keuntungan setelah transaksi berhasil. Benar-benar tanpa modal, kan?
5. Bekerjasama dengan pengembang properti
Cara ini bisa Anda pakai juga untuk dapat memulai bisnis properti Anda. Saat bekerja sama dengan pihak developer properti, Anda harus dapat mengumpulkan informasi terkait seperti lokasi, harga promo, diskon dan penawaran lainnya. Tanyakan juga spesifikasi produk yang ditawarkan oleh developer properti, seperti luas bangunan, gaya rumah dan konsep pembangunan untuk memudahkan Anda untuk mempromosikan produk tersebut. Anda juga harus tahu dengan jelas jumlah komisi yang akan Anda dapatkan apabila Anda berhasil menjual produk dari developer properti tersebut. Anda perlu membuat perjanjian kerja secara tertulis agar dapat dijadikan sebagai bukti yang sah untuk pembagian komisi dan menghindari kerugian di pihak Anda.
6. Mencari calon pembeli
Setelah mendapatkan kontrak kerja dengan developer, kini saatnya Anda untuk mencari calon pembeli. tentunya, mencari calon pembeli produk hunian, ruko ataupun apartemen tidaklah mudah. keahlian marketing Anda akan diuji agar dapat meyakinkan calon pembeli agar mau membeli produk yang Anda tawarkan. Coba pahami kebutuhan dan keinginan dari calon pembeli Anda agar Anda bisa menawarkan properti sesuai dengan keinginan dan kebutuhan calon pembeli Anda.
7. Manfaatkan internet untuk promosi
Selain menjaring konsumen dari orang terdekat Anda, Anda juga dapat memperluas promosi dengan memanfaatkan internet. Seperti yang Anda tahu sekarang semuanya dapat dilakukan melalui internet bukan? tahukah Anda bahwa rata-rata waktu yang orang habiskan untuk online adalah 18 jam dalam sehari. Bukankah dengan fakta ini saja dapat mendorong Anda untuk aktif melakukan promosi melalui internet? Beberapa media yang bisa Anda manfaatkan antara lain adalah marketplace, website, media sosial, blog, dan forum jual beli. Unggah foto-foto objek properti yang Anda promosikan dan berikan uraian secara detail agar mudah dipahami calon pembeli.
Itulah 7 tips bisnis properti yang bisa Anda praktekkan bagi pemula untuk mendulang keuntungan lewat bisnis ini. Agar bisa sukses dalam bisnis ini Anda harus tahu tentang seluk beluk dari produk properti yang Anda ingin promosikan. melakukan research terkait untuk mengetahui tren hunian dan target pasar yang ingin Anda tuju juga akan memainkan peran yang penting dalam kesuksesan Anda untuk dapat meyakinkan calon pembeli nantinya. kegiatan promosi yang Anda lakukan juga menjadi peran penting untuk menarik perhatian calon pembeli. Apabila kegiatan promosi yang Anda lakukan merupakan kampanye di online platform, maka Anda akan membutuhkan bantuan untuk dapat menyaring Leads yang masuk dari online agar mudah dimonitor dan diawasi.
Untuk memudahkan itu semua, Anda bisa menggunakan software yang memiliki fitur terlengkap dan mudah digunakan. Jika Anda menggunakan software berbasis cloud, Anda pun harus memastikan bahwa data yang disimpan pada sistem tersebut terjamin keamanannya.
Anda bisa menggunakan JALA.ai untuk mempermudah proses follow up dengan calon pembeli. JALA.ai merupakan sales software yang dapat membantu Anda untuk memantau efektivitas setiap kampanye online yang Anda jalankan. JALA.ai juga dapat mempermudah Anda dalam mengetahui informasi baru mengenai leads yang masuk dan mempercepat proses follow up leads tersebut. JALA.ai dapat Anda gunakan sebagai langkah awal dalam binis properti untuk pemula seperti Anda. Tertarik mempelajari lebih lanjut tentang JALA.ai? Kunjungi https://jala.ai/ dan hubungi kami segera!